Wuiiiih judulnya keren banget (setidaknya menurut saya), yup kali ini
saya ingin mengajak pembaca sekalian untuk berbicara tentang lesson
study. Apa sih lesson study??? yah kira2 seperti ini:
- kita masuk kelas bersama beberapa observer
- kita mengajar seperti biasanya dengan metode yang telah dicanangkan dalam RPP
- observer mangamati proses pembelajaran yang kita lakukan
- selesai proses pembelajaran, guru pembelajar membuka diskusi dan menerima masukan serta kritikan tentang proses pembelajaran yang baru saja dilakukan
- melakukan refleksi diri dan merencanakan pembelajaran yang selanjutnya secara lebih baik
- mengulangi proses tersebut
- dihasilkan suatu metode atau pendekatan pembelajaran yang paling sesuai dengan kondisi siswa dan sekolah tersebut.
hehe, yah mudahnya kira2 lesson study itu seperti di atas, kalau kita
lihat secara gambang saja, sudah jelas dengan menerapkan proses
tersebut, akan terjadi satu proses evolusi cara atau pendekatan
pembelajaran sehingga guru mata pelajaran dapat mengembangkan
kemampuannya dalam membelajarkan siswa-siswinya.
lalu kaitannya dengan judul di atas, ini dia…..
pendidikan masa depan adalah pendidikan yang tak lagi dibatasi oleh
jarak ataupun waktu,,,,, segala fasilitas untuk saling bertukar ilmu dan
informasi kini sudah sangat mudah….. sehingga diperlukan kemampuan
tenaga pengjar yang terus berkembang mengikuti perkembangan teknologi.
jangan sampai para guru kalah informasi dengan siswa-siswi sehingga
mereka malas mendengarkan penjelasan guru hanya gara-gara informasi yang
diberikan tidak up to date.
selain itu metode atau pendekan pembelajaran yang diterapkan juga di
tuntut untuk terus dikembangkan, nah salah satu sarana untuk
meningkatkan kemampuan para guru dalam mengajar adalah dengan penerapan
lesson study di sekolah. seperti apa sih lengkapnya tentang lesson
study, anda bisa baca di sini atau disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar